Pernah berfikir lagu yang anda putar akan secara otomatis muncul liriknya pada layar monitor kalian? Sekarang tidak usah repot repot lagi untuk mencari lirik-lirik yang anda inginkan.Cukup dengan menginstal aplikasi Minilyrics di komputer anda maka anda dapat mendengar lagu kesayangan anda dan secara otomatis software ini akan mencari lirik dari lagu yang anda sedang putar.
Dikarnakan Minilyrics adalah aplikasi plug-in maka harus ada software pemutar music dan video.Tapi tenang aja kok di Minilyrics ini hampir dari semua pemutar music dan video support sama aplikasi yang satu ini.
Beberapa aplikasi multimedia player yang didukung oleh Minilyrics antara lain:
- Winamp
- Windows Media Player
- Foobar2000
- Apple iTunes
- RealPlayer
- Quintessential Player
- Musicmatch Jukebox
- MediaMonkey
- The KMPlayer
- JetAudio
- Yahoo! Music Engine
- J. River Media Center
- J. River Media Jukebox
- XMPlay
- BSPlayer
- AIMP3
- Dan masih banyak lagi media player lainya yang support dengan aplikasi ini
1. Pertama download terlebih dahulu software yang satu ini diwebsite resminya
2. Masuk pada directory tempat anda mendownload installer Minilyrics tadi lalu instal.
3. Jalankan Player atau mainkan favorit track kalian
4. Jika installasi berjalan sukses maka secara otomatis Minilyrics akan memunculkan lirik lagu yang anda putar
Berikut tips and trik cara membuat minilyric ini Transparan dan lebih menarik untuk di lihat...!! :
1. Pertama buka dulu interface dari aplikasi minilyrics kalian
2. Lalu pada toolbar klik view
3. Lalu pilih vertikal scrolling style "Agar pada saat Minilyrics ini bekerja hasil tampilan lirik dari lagu yang anda putar secara otomatis akan bergulir kebawah mengikuti singkronisasi dari musik anda.
4. Lalu centang pilihan berikut
- Hide Background on lost focus "Menghilangkan background dari minilyrics agar transparan"
- Mouse click through "Mengabaikan sentuhan mouse agar tidak mengganggu"
- Always on top " Selalu berada di posisi teratas pada desktop"
NOTE : Cara di atas hanya berlaku pada theme minilyrics default ,
Semoga postingan saya kali ini dapat berguna dan memberikan inspirasi buat temen temen sekalian.dan jika ada pertanyaan atau komentar silahkan ajukan semuanya di form komentar di bawah ini.